Dijaman sekarang banyak sekali orang terlambat mengetahui bahwa dia terkena diabetes melitus(DM). Karena jika dari awal kita dapat mengetahui ciri-ciri gejala diabetes maka kita akan terhindar dari penyakit komplikasi dari diabetes di kemudian harinya.
Masih banyak orang yang tidak tau gejala awal dari kencing manis(diabetes) yang mungkin sudah ada dalam tubuhnya tapi tidak disadari. Berikut ciri-ciri dari orang yang terkena diabetes:
1. Sering buang air kecil
Jika kita sering buang air kecil bisa jadi kita terkena gejala awal dari diabetes yang biasa di sebut poliuria. Diabetes ini cenderung mengakibatkan kita sering buang air kecil terus menerus, karena kadar gula yang ada dalam darah sudah terlampau tinggi.
Biasanya karena sudah terlalu tinggi kadar gula dalam darah maka ginjal tidak bisa menyerap semua gula tersebut, makanya kelebihan kadar gula tersebut dikeluarkan dalam bentuk urine.
2. Gampang haus
Gejala berikutnya adalah gampang terasa haus meskipun baru saja minum. Ini sebenarnya masih ada hubungan dengan gejala seringnya buang air kecil, karena anda sering merasa haus dan itu membuat asupan cairan dalam tubuh menjadi berlebih dan dikeluarkan dari urine.
3. Cepat lapar
Ciri-ciri cepat lapar adalah ciri-ciri yang paling umum terlihat jika orang mengalami diabetes. Didalam tubuh makanan yang kita makan akan diubah menjadi glukosa, glukosa itu digunakan sebagai sumber energi dalam tubuh kita dan kebutuhan jaringan dalam tubuh.
Namun jika orang yang mengalami diabetes maka ia akan memiliki permasalahan dalam produksi Insulin dalam tubuhnya. Akibatnya glukosa yang ada dalam tubuh menjadi terhambat dalam pengolahannya menjadi energi.
Biasanya hal ini dalam medis gejala diabetes ini disebut sebagai polifagia, yang memiliki gambaran seperti orang yang terus merasa lapar padahal dia sudah makan.
4. Luka yang sulit sembuh
Biasanya gejala diabetes bisa dilihat dari luka yang sulit sekali sembuh, seperti di gigit serangga, memar, atau infeksi luar yang dialami. Kondisi ini bisa terjadi karena kadar gula dalam darah yang tinggi mengakibatkan luka sulit kering dan sembuh.
Perlu diketahui gejala kencing manis juga menurunkan kekebalan tubuh kita, maka dari itu luka yang kita alami akan menjadi lama sembuh karena penurunan kekebalan tubuh tersebut.
5. Gangguan pengelihatan
Gejala diabetes juga mempengaruhi pengelihatan kita. Efek yang diberikan seperti pengelihatan yang kabur, buram, dan sering mengelami sulit melihat dengan jelas.
Hal ini bisa terjadi karena kadar gula dalam darah yang berlebih dan mulai menyebabkan kerusakan pada saraf pembuluh darah yang ada di sekitar mata. Efek yang paling parahnya akan mengalami penyakit katarak pada mata.
Ciri-ciri diatas adalah hanya sebagian dari beberapa gejala awal yang akan dialami jika mengidam diabetes. Jadi jagalah makan dan tubuh kita agar tetap sehat dan terhindar dari gejala diabetes diatas.